Lokasi dan Transportasi
Objek wisata berupa goa ini berada di pinggiran Sungai Batang Hari, atau tepatnya berada di Jorong Sungai Mintan, Kecamatan Sangir Batang Hari, Solok Selatan. Jaraknya mulut goa ini, tidak begitu jauh dari jalan raya, sehingga anda bisa menggunakkan kendaraan baik roda dua maupun roda empat.
Tetapi, kendaraan yang anda gunakkan, tidak benar-benar bisa menjangkau sampai ke mulut goa, karena anda harus melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki sekitar 15 menit. Jalan yang akan anda lalui dengan berjalan kaki ini merupakan jalan setapak yang melewati pemukiman penduduk, kebun-kebun serta semak belukar.
Untuk akses menggunakka kendaraan umum sendiri, masih agak sulit untuk menuju lokasi ini. Anda hanya bisa menggunakkan ojek ataupun bentor. Sedangkan opsi lainnya, anda bisa menggunakkan travel yang menuju arah kersik tuo. Tetapi, jika tidak ingin repot, anda bisa menyewa kendaraan saja, sehingga bisa mempermudah wisata anda sekaligus menghemat waktu perjalanan. Disamping itu, anda tidak perlu bingung untuk mencari kendaraan saat akan pulang.
Wisata
Menyusuri keindahan perut bumi yakni Ngalau Bukit Sungai Mintan ini akan menjadi pengalaman yang menarik bagi anda. Setelah disuguhkan perjalanan yang cukup asri ketika melalui jalan setapak, anda akan tiba di mulut goa dimana bagian dalam goa ini dialiri oleh air sungai Batang Hari. Setelah anda memasuki goa ini, anda akan menemukan percabangan ke kanan dan ke kiri. Jadi, anda bisa memilih salah satu, atau menyusuri keduanya.
Di lorong goa sebelah kanan, anda akan menyusuri goa sekitar 100 meter panjangnya. Trek yang akan anda temukan di lorong sebelah kanan ini cukup menarik, terkadang anda harus berjalan merunduk atau bahkan harus berjalan jongkok.
Keindahan slagtit (batuan yang menggantung di langit-langit goa) serta stalagmit (batuan yang muncul dari lantai goa), menjadi pemandangan indah yang akan menemani wisata anda menyusuri lorong goa yang di aliri air ini. Tidak begitu jauh untuk mencapai ujung dari goa sebelah kanan ini, dan di ujung goa, anda akan melihat hamparan perkebunan warga.
Di goa sebelah kiri, jaraknya agak lebih jauh yakni sekitar 350 meter panjangnya dan akan tiba di sebuah sungai pada ujung lorong goa ini. Di sebelah kiri, bentuk-bentuk dari stalagtit maupun stalagmit lebih beragam dan jika di perhatikan tampak membentuk sesuatu yang sudah cukup familiar bagi kita. Trek yang akan anda lalui di sebelah kanan ini mungkin lebih terkendala pada aliran airnya.
Lorong goa sebelah kiri ini, airnya lebih dalam dan mencapai kedalaman hingga kurang lebih 1 meter. Ketika tiba di ujung goa, anda akan langsung menuju sungai yang tampak seperti telaga dan di sungai tersebut, kedalamannya akan lebih dalam jika dibandingkan dengan aliran air di dalam goa.
Selama perjalanan anda di kedua lorong Ngalau Bukit Sungai Mintan, bukan hal yang jarang jika anda akan menemukan beberapa hewan-hewan goa seperti kelelawar, jangkrik goa, ikan, bahkan ular. Selain itu, dinding goa yang akan anda lalui terkadang cukup lebar, namun di beberapa titik mulai menyempit.
Apabila saat itu habis turun hujan atau pada musim hujan, aliran air yang ada di goa ini akan menjadi lebih deras, sehingga dibutuhkan kehati-hatian yang lebih ekstra. Nah, hal-hal inilah yang akan menjadi tantangan yang cukup menarik bagi anda yang gemar mengeksplorasi goa serta mencintai wisata yang cukup ekstrim.
Jika anda masih kurang puas, anda bisa membawa tali untuk menuruni tebing, karena ada goa lain di belakang goa ini yang tak kalah indahnya, tetapi, tantangan awal untuk menuju goa lainnya ini, anda harus mampu turun ke bawah tebing dengan kedalaman sekitar 150 meter.
Objek wisata yang satu ini memang sangat cocok bagi anda yang gemar caving dan menyukai tantangan. Menelusuri lorong-lorong goa ini akan menjadi kesenangan tersendiri bahkan variasi dari stalagtit dan stalagmit di dalam goa mampu menampilkan keindahan tersembunyi dari dalam goa ini. Jadi, jangan lewatkan wisata anda ke Ngalau Bukit Sungai Mintan dan selamat berwisata!Tips
1. Bawalah pakaian ganti, karena jika anda berniat untuk menjelajahi goa ini, sudah bisa dipastikan bahwa anda akan basah dan sebaiknya titipkan saja bawaan anda seperti baju ganti itu di dalam kendaraan atau pada warga setempat agar tidak ikut menjadi basah ketika anda sedang berada di dalam goa.
2. Ajaklah penduduk lokal untuk menemani anda memasuki goa ini, karena kebanyakkan penduduk sekitar sudah terbiasa dan paham dengan lintasan-lintasan di dalam goa. Tetapi, jika anda tidak ingin repot, anda bisa menyewa jasa guide, tak hanya di dalam goa, mereka juga akan memandu anda ke beberapa objek wisata lainnya agar anda tidak perlu bingung untuk menentukan destinasi yang cocok untuk anda.
3. Sebaiknya anda bisa berenang untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi jika aliran air sedang deras.
4. Bawalah alat penerangan seperti headlamp agar tidak menyulitkan anda ketika bergerak di dalam goa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar