Senin, Mei 5

Katupek Pitalah

Katupek (ketupat) pitalah adalah salah satu makanan spesifik di pasar Pitalah yang ramainya setiap hari Minggu. Katupek pitalah dan karupuak pitalah sebenarnya berasal dari Bungo Tanjung, tapi yang terkenal adalah katupek pitalah. Antara Pitalah dan Bungo Tanjung sebenarnya orangnya satu. Mereka menyatu dan populer dengan istilah “ Pita Bunga “( Pitalah Bungo Tanjung). Makanya kedua nagari tak saling komplain.

Katupek pitalah terbungkus dalam sarang katupek yang dibuat khusus dari daun kelapa. Sedangkan gulainya terdiri dari cubadak, lobak, rebung dan bumbu. Ciri-ciri gulai katupek pitalah, potongan cempedak gulainya agak besar, kuahnya agak kental. Katupek pitalah sudah banyak di jual di berbagai kota bahkan di Jakarta di jumpai juga katupek pitalah.


Bila kita masuk ke pasar Pitalah, akan terlihat sejumlah pedagang katupek berjejer di loos pasar berbaur dengan penjual makan lainnya. Los pasar Pitalah memang bukan khusus menjual katupat saja. Ada karupuak jangek ( kerupuk kulit) kerupuk pitalah, kacang goreng dan nasi. Semua memajang dagangannya di dalam los tersebut.

Tidak ada komentar: