Kamis, Mei 8

Lubuk Bonta Pariaman

Lubuk Bonta adalah sebuah objek wisata alam berupa kolam pemandian. Lubuk sendiri memiliki arti kolam, namun kolam yang ada di Lubuk Bonta ini merupakan sebuah kolam pemandian alami yang terbentuk dengan sendirinya oleh alam serta memiliki keindahan yang sangat mempesona.

Lokasi dan Transportasi
Letak dari pemandian Lubuk Bonta ini berada di Nagari Kapalo Hialang, Kecamatan 2×11 (dua kali sebelas) Kayu Tanam, Padang Pariaman, Sumatera Barat. Jaraknya tidak begitu jauh jika dari pusat Kota Pariaman, yakni hanya sekitar 25 kilometer saja. Tetapi, jika dihitung dari Kota Padang, Ibukota Sumatera Barat, maka jarak yang ditempuh sekitar 45 kilometer atau memakan waktu selama 1 jam perjalanan.

Untuk menuju objek wisata Lubuk Bonta ini, tidak begitu sulit untuk ditemukan karena letaknya yang berada tidak jauh dari jalan raya utama yang menghubungkan Padang – Bukit Tinggi.

Jika anda menggunakkan kendaraan pribadi, anda bisa menyusuri jalan Padang – Bukit Tingi tersebut kurang lebih 40 kilometer, kemudian langsung menuju ke Kecamatan Lubuk Alung. Dari sini, tinggal dua kilometer lagi untuk mencapai Lubuk Bonta. Jadi, jarak Lubuk Bonta dari jalan raya tersebut hanya sekitar 5 kilometer saja.

Tetapi, jika anda tidak menggunakkan kendaraan pribadi dan bingung ingin menggunakkan kendaraan umum apa saja. Anda bisa naik sebuah angkot dari perbatasan kota Pariaman yakni sebuah angkutan yang lebih sering disebut kopaba berwarna biru atau kuala yang berwarna putih.

Ongkos yang anda bayarkan dengan menggunakkan angkutan ini sekitar Rp 5.000*) per orangnya. Tetapi, kedua angkutan ini hanya berhenti sampai di Lubuk Alung, sehingga anda harus melanjutkan perjalanan lagi menggunakkan kendaraan umum lain dari Lubuk Alung menuju Lubuk Bonta.

Untuk mengantisipasi berpindah-pindah kendaraan, anda bisa menyewa kendaraan dari kota Pariaman maupun kota Padang. Apalagi jika anda datang dengan rombongan sehingga bisa menghemat waktu serta biaya. Selain itu juga, anda bisa leluasa untuk pergi ketempat lain tanpa harus bingung soal kendaraan.


Wisata
Objek wisata Lubuk Bonta ini merupakan salah satu objek wisata tujuan baik masyarakat Sumatera Barat sendiri khususnya Pariaman, maupun para wisatawan luar yang berkunjung ke Provinsi Sumatera Barat.

Hal ini dikarenakan suasana yang akan anda dapatkan terasa sangat segar dengan nuansa alami di sekitar kolam pemandian di Lubuk Bonta ini. Apalagi akses menuju lokasi Lubuk Bonta, juga bukanlah masalah dan tak begitu jauh dari Kota Pariaman maupun Ibu Kota Provinsi yakni Kota Padang Sendiri.

Hal menarik yang menjadikan Lubuk Bonta ini menjadi objek wisata favorit adalah, lubuk atau kolamnya terbentuk secara alami dengan dihiasi sebuah pancuran air terjun yang tidak begitu besar. Warna airnya juga sangat jernih dan tampak biru kehijauan ketika terlihat di dalam kolam.

Kejernihan air ini tak lain karena sumber air yang mengalir di Lubuk Bonta ini adalah sumber air dari pegunungan yang masih sangat bersih dan segar. Maka dari itu, sumber air yang mengaliri Lubuk Bonta ini dijadikan sumber mata air bagi salah satu perusahaan air mineral kemasan yang sudah cukup terkenal.

Kolam pemandian yang ada di Lubuk Bonta ini ternyata ada dua buah. Yang pertama berada di bagian bawah dan kolam yang kedua berada di bagian atas. Tetapi, kebanyakkan wisatawan lebih memilih kolam yang bagian bawah. Kolamnya juga tidak begitu dalam sehingga cukup aman bagi anda yang tidak bisa berenang ataupun bagi anda yang membawa anak-anak.

Selain berenang dan menikmati pemandangan alam yang alami di sekitar Lubuk Bonta, anda bisa menikmati beberapa sajian terutama kopi. Karena jika anda merasa dingin sehabis bermain air, anda bisa menghangatkan tubuh anda dengan menyeruput kopi yang hangat dari kedai-kedai kopi di sekitar kolam pemandian Lubuk Bonta.

Bagi anda yang merasa sangat betah untuk berlama-lama di sini, jangan khawatir. Lokasi dekat Lubuk Bonta ini tak jarang dijadikan lokasi perkemahan bagi wisatawan. Suasana alam yang alami serta adanya air yang bersih dan jernih ini, tentunya mampu membuat wisatwan nyaman dan betah untuk berlama-lama, apalagi sudah direncanakan oleh pemerintah untuk menjadikan kawasan Lubuk Bonta ini sebagai area agrowisata.

Tips
1. Jika anda ingin menghemat biaya, bawalah bekal sendiri. Selain lebih hemat, kebersihan juga lebih terjamin. Selain itu, bawalah alas duduk jika anda ingin menjadikan wisata anda di Lubuk Bonta ini menjadi lokasi piknik.
2. Jangan lewatkan untuk mencicipi durian di sekitar sini, karena harganya banyak yang berkebun durian di sekitar sini sehingga harganya relatif lebih murah.
3. Jangan lupa membawa pakaian ganti jika anda ingin berenang di Lubuk Bonta. Selain itu, bawalah barang bawaan seperlunya saja agar tidak merepotkan anda selama berwisata.
4. Perhatikan cuaca sebelum berkunjung ke Lubuk Bonta, karena jika turun hujan tentunya akan membuat anda merasa tidak nyaman ketika bersantai di tempat ini.
Berenang memang sudah cukup lazim bagi anda, tetapi jika berenang di kolam alami dengan air yang langsung dari sumber mata air dari atas bukit, bukankah akan menjadi wisata yang lebih menarik dan lebih menyegarkan?

Lagi pula, objek wisata semacam ini cukup sulit ditemukan di perkotaan, jadi jangan sampai anda lewatkan objek wisata Lubuk Bonta ini ketika anda berkunjung ke Sumatera Barat khususnya Pariaman. Selamat menikmati liburan anda!


*) Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Tidak ada komentar: