Rachmat Gobel |
Lahir di Jakarta pada tanggal 3 September 1962, Rachmat Gobel adalah pemilik perusahaan besar bernama Panasonic Gobel Group (dulu bernama National Gobel Group) yang memiliki jejaring usaha yang cukup besar.
Rachmat Gobel memperoleh gelar Sarjana Ilmu Perdagangan Internasional dari Chuo University, Tokyo, Jepang, pada tahun 1987. Di perguruan tinggi yang sama, ia juga menerima gelar sebagai Doktor Kehormatan pada tahun 2014.
Sebelumnya, di tahun 2002, ia mendapat gelar serupa dari Takushoku University, Tokyo, Jepang. Rachmat Gobel juga pernah mengikuti pelatihan di Matsushita Electric Industrial Co., Ltd., di Osaka, Jepang pada tahun 1988.
Tak hanya sibuk di perusahannya, Rachmat Gobel juga aktif di berbagai lembaga lain, termasuk Komite Inovasi Nasional, Majelis Wali Amanat (Board of Trustees) Millenium Challenge Account Indonesia (MWA MCA-Indonesia),Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), DPN APINDO (Asosiasi Pengusaha Indonesia), Tim HLNS (Hutang Luar Negeri Swasta).
Kemudian, METI (Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia), FGABEL (Federasi Asosiasi-asosiasi Industri Berbasis Telematika & Elektronika), GABEL (Gabungan Perusahaan Industri Elektronika), PMI (Palang Merah Indonesia), PERSADA (Persatuan Alumni dari Jepang), PPIJ (Perhimpunan Persahabatan Indonesia-Jepang), dan lainnya.
Seabrek penghargaan pernah diterima Rachmat Gobel. Beberapa di antaranya adalah Anugerah Dharma Cipta Karsa, ANTARA Achievement Award, Tokoh Standardisasi Indonesia, Special Achievement Award for Extraordinary Leadership and Personal Commitment to Energy Saving and Industry, The Jewel of Muslim World Award.
Selanjutnya adalah Anugerah Olah-raga Indonesia, Man of the Year- Seputar Indonesia Award, Asian Productivity Organization Regional Award, ANTARA Award, Perekayasa Utama Kehormatan dalam Bidang Teknologi Manufaktur, Competency Award dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi, Bakti Koperasi dan Pengusaha Kecil, dan masih banyak lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar